Pelatihan Peningkatan Kapasitas Politik Bagi Perempuan Bakal Calon Legislatif Pada Pemilu 2019 dilaksanakan pada tanggal 3 s.d 5 Oktober 2017 di Inna Samudra Beach Hotel, Jl.Raya Cisolok Km.7 Palabuhanratu, Sukabumi.
Pelatihan ini merupakan kegiatan kerjasama antara Kementerian PPPA dan DP3AKB Prov.Jabar. Sambutan diawali oleh Asdep KG Bidang Politik, Hukum dan Hankam dan dilanjutkan dengan sambutan sekaligus membuka pelatihan oleh Kepala DP3AKB Prov. Jabar.
Peserta berasal dari kader parpol dari Provinsi Jabar, Kabupaten Sukabumi, Kota Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Bogor, Kota Bogor dan Kota Depok.
Hasil yang diharapkan dari pelatihan ini adalah Meningkatkan kapasitas politik perempuan calon legislatif pada pemilu 2019 dan meningkatkan jumlah perempuan calon legislatif yang meraih kursi di legislatif pada pemilu 2019



